CARA MEMBUAT CV UNTUK MELAMAR KERJA BAGI LULUSAN SMA JURUSAN APA SAJA
Agar bisa mendapat panggilan tes wawancara kerja, tentunya Anda harus membuat CV kerja yang mampu menarik perhatian HRD. Jika Anda adalah lulusan SMA ataupun SMK, terkadang membuat CV yang menjual terasa cukup menjadi kendala. Umumnya, kurangnya percaya diri akan kompetensi diri dan pengalaman kerja yang minim menjadi alasan utamanya. Namun, jika Anda tidak mulai mencobanya, peluang emas tidak akan pernah menghampiri Anda. Karena itu, mulailah dengan mempelajari cara membuat CV daftar riwayat hidup tamatan SMA yang baik dan benar.
Pada dasarnya, setiap orang memiliki kesempatan kerja yang sama. Tinggal bagaimana caranya Anda memanfaatkan kesempatan yang ada tersebut. CV daftar riwayat hidup tamatan SMA yang Anda buat merupakan gambaran singkat tentang data diri, kemampuan dan pengalaman semasa hidup Anda. Namun, pastikan juga lowongan kerja yang sedang Anda lamar tidak mementingkan pengalaman kerja. Bukannya mendapat panggilan wawancara, malahan besar kemungkinan nama Anda akan dicoret dalam daftar karena minimnya pengalaman bekerja.
Bagi Anda yang hendak melamar pekerjaan dengan gelar tamatan SMA, simaklah contoh CV daftar riwayat hidup tamatan SMA yang berikut ini.
Contoh CV Daftar Riwayat Hidup Tamatan SMA dan SMK
CURRICULUM VITAEBIODATANama : Ivan HandokoTempat/Tanggal Lahir : Jakarta, 17 Januari 1988Jenis Kelamin : PriaAgama : IslamStatus : Belum MenikahAlamat Rumah : Perum. Puri Agung Blok F No 123 JakartaHP : +6281322777777Email : ivanhandoko@gmail.comPENDIDIKAN FORMAL
- 2001 – 2004 : SMK Informatika Jakarta Jurusan Teknik Informatika
- 1998 – 2001 : SLTP Jakarta
- 1992 – 1998 : SD Negeri Jakarta
KOMPETENSI DAN KEAHLIAN
- Mampu mengoperasikan komputer MS. Word, MS. Excel dan MS. Power Point
- Mampu mengolah gambar menggunakan Adobe Photoshop
- Memahami DBMS dan MySQL
SEMINAR & WORKSHOP
- Semiloka Pengenalan Sistem Jaringan by Cisco
- ………….. dsb.
PENGALAMAN BERORGANISASI
- Panitia Pelatihan ‘Website Building’ OSIS SMK Informatika (2003)
- ……………. dsb.
PENGALAMAN INTERNSHIPPT Permata Jaya selama 1 bulan di tahun 2013Urain Tugas :1. Membantu tim membuat analisis database di Dinas Pendidikan Jakarta2. Membuat Form Pelaporan Penilaian UAN di Jakarta3. …………… dsb.
Itulah contoh CV daftar riwayat Hidup tamatan SMA dan SMK. Umumnya, CV daftar riwayat hidup ini disertai dengan surat lamaran kerja sebagai pengantarnya. Semoga berhasil.