tips tips memilih kamera untuk rekresasi atau perjalanan


Mendokumentasikan kegiatan selama perjalanan merupakan hal utama yang menyenangkan untuk dilakukan. Apalagi bagi Anda yang memang mempunyai atau baru saja memulai hobi travelling. Kenangan yang didapat selama perjalanan bisa jadi tidak bisa terulang meski dilakukan berkali-kali. Hal ini yang menjadikan dokumentasi perjalanan menjadi hal yang penting dan bisa menjadi kenangan untuk dibagi dengan orang lain.

Banyak yang saat ini sudah mempunyai kamera untuk merekam kegiatan, tidak hanya perjalanan tetapi juga sehari-hari. Namun, tidak sedikit juga yang masih mencari, merencanakan, dan menginginkan perangkat yang lebih fleksibel dan mudah untuk merekam perjalanan.

Kata kunci bagi Anda yang sedang ingin membeli kamera adalah flesibilitas dan kemudahan perangkat. Secanggih apa pun kamera saat ini, tetaplah Anda yang menjadi penentu sebuah foto bagus atau tidak. Jadi, sebelum memilih mana kamera yang akan menemani perjalanan Anda, ada beberapa hal yang perlu menjadi pertimbangan.

1.     Tujuan dokumentasi
Tanyakan pada diri Anda sendiri tentang kebutuhan dan tujuan dokumentasi perjalanan yang ingin dilakukan. Jika Anda hanya ingin sekedar membuat dokumentasi biasa yang dilihat di kemudian hari, tentu saja kamera yang dibutuhkan berbeda jika Anda ingin menggunakannya sebagai sarana belajar fotografi atau menangkap momentum. Kamera yang dibutuhkan juga akan lebih berbeda jika Anda sedang telibat dalam pembuatan proyek video, misalnya.

2.     Portabilitas
Tentukan seberapa banyak dan seberapa besar yang bisa Anda bawa. Tidak hanya melihat seberapa jauh Anda ingin mendedikasikan waktu Anda untuk membuat dokumentasi, tetapi juga pertimbangkan jenis kegiatan dan destinasi Anda. Misalnya : Anda jelas akan membutuhkan tripod jika ingin mengambil foto long exposure. Tetapi Anda tidak memerlukan lensa tele jika hanya ingin mendokumentasikan kegiatan keluarga Anda.

3.     Pengetahuan dan pengalaman
Tidak sedikit orang yang mampu membeli kamera dengan harga yang sangat mahal namun hasilnya masih dalam standar kata “biasa”. Menginvestasikan kamera yang mahal berarti juga siap berimbang dengan dedikasi yang sepadan. Jangan sampai Anda hanya membawa kamera yang terlalu banyak dengan lensa tele super canggih tetapi lupa menangkap momentum. Anda hanya akan terlihat seperti turis yang sibuk dengan hal teknis. Don’t waste your money, unless you’re professional one.

4.     Anggaran
Faktor ini merupakan hal yang penting untuk dipertimbangkan, seberapa banyak uang yang akan Anda investasikan dalam bentuk perangkat sesuai dengan kebutuhan Anda. Jangan ragu untuk membeli perangkat yang memang memiliki reputasi dan kualitas yang bagus. Di masa akan datang, nilai jual kamera tersebut tidak akan turun terlalu jauh.

Tujuan perjalanan adalah menangkap momentum dan pengalaman yang tidak bisa dilakukan oleh perangkat mana pun. Jangan besar pasak daripada tiang, baik dari segi uang maupun soal Anda, sang fotografer. Kecuali jika Anda merupakan seorang profesional. 
Powered by Blogger.